Ini adalah kumpulan-kumpulan artikel dari berbagai sumber, sebagai arsip data oerlee

Sabtu, 28 November 2009

Arti dari kata Lebay

Sabtu, November 28, 2009 Posted by oerlee otodidac No comments

Aci : Eh tau nggak sih? Tadi malem gw abis diajak nge-date sama si Adi. Happy banget, makannya pake lilin, romantis abis
Eci: Ah, lebay banget lu!

Hayo, di jalan, di kampus, disekolah pasti kamu sering banget ngedenger kata lebay diucapin sama seseorang, atau mungkin kamu sendiri yang ngucapinnya. Ketika ditanya arti lebay, ada sebagian orang yang menggelengkan kepala sebagai tanda ga tau artinya, ada juga yang ngejawab asal-asalan dan artinya berbeda-beda. Apa arti lebay menurut kamu?

First, lebay diartikan sebagai bentuk segala sesuatu, apapun itu yang ditempatkan tidak pada tempat yang benar. Contoh, pake baju yang kegedean, pake pita warna-warni sampe nutupin kepala, atau pake sapatu hak tinggi ke tempat les, misalnya. Bentuk-bentuk lebay seperti ini seringkali jadi bahan tertawaan orang-orang yang melihat tingkah laku lebay berlebihan.

Sometimes perbuatan lebay mirip-mirip dengan jayus, jadi yang nggak lucu dilucu-lucuin gitu. Kayak ngebikin tatarucingan tapi garing. Melakukan sesuatu secara berlebihan dan terkesan norak bisa juga disebut lebay. Hoho...

Orang-orang lebay biasanya punya tingkat percaya diri yang cukup tinggi. Mereka berani tampil beda meskipun terlihat norak, atau mungkin terkesan nggak banget dari semua hal yang dilakukan. That's narsisme. Yeahh, ternyata katanya narsis itu puya sejarah alias asal-usul. Mau tau????

Ceritanya berasal dari cerita mitologi Yunani, ada seorang laki-laki tampan bernama Narcissus yang menolak cinta peri Echo, dan setelah itu dikutuk untuk mencintai bayangan wajahnya dikolam. At last, Narcissus mati dan berubah menjadi bunga bernama sama, Narcissus. Kayak gitu ceritanya...

So, makanya jangan sampe jadi orang yang terlalu narsis hingga berlebihan, and don't be lebay, apa lagi norak itu semua bisa bikin orang lain menertawakan kita karena sesuatu yang menurut kita cocok dan pas belum tentu dinilai cocok juga sama orang lain. That's Right.

0 komentar:

Posting Komentar