Ini adalah kumpulan-kumpulan artikel dari berbagai sumber, sebagai arsip data oerlee

Sabtu, 28 November 2009

ALAY GENERASI LEBAY

Sabtu, November 28, 2009 Posted by oerlee otodidac No comments

Bisa membaca judul di atas? Alhamdulillah kalau masih bisa membacanya. Iya, Alay adalah singkatan dari Anak Lebay. Lebay sendiri mengandung makna berlebihan. Sementara generation pastinya menunjukkan sebuah generasi. Kalau disambung-sambungkan, Alay Generation ini adalah sebuah generasi yang biasanya terdiri atas anak-anak yang masih masuk kategori ABG yang suka melebih-lebihkan segala sesuatu.

Misalnya saja mereka lebay dalam hal menulis. Well, setidaknya itu informasi yang saya dapat dari bapaknya Vanya. Karena secara sikap dan tingkah laku, saya tidak mengerti kelebay-annya di bagian mana. Owh, otak saya baru saja berpikir agak keras, saya bisa membayangkan bentuk lebay dalam tataran tingkah laku. Anda tahu tokoh Fitri Tropika? Yak! Seperti itulah lebay dalam tingkah laku menurut saya. Mata merem melek sambil ngomong, tangan sikut sana sini, kadang megang kepala kalau lagi bilang pusing atau c-pE d3h, terus memberi penekanan pada semua kata dalam sebuah kalimat. Jadi bagi petingkah laku lebay ini, semua hal adalah PENTING! Namanya juga lebay ya boookkk…

Nah, alay tingkah laku ini saya sendiri tidak terlalu sering menemui mereka. Mungkin karena saya juga tidak banyak bergaul dengan anak-anak SMP/SMA atau kuliahan awal-awal ya belakangan ini, jadi jarang bertemu. Di lingkungan televisi juga saya baru menemukannya pada Fitri. Itupun karena memang tuntutan peran. Atau mungkin karena saya jarang nonton TV? Taulah yang mana. Nah, menurut saya cara menyikapi alay tingkah laku ini relatif lebih mudah. Apakah itu? TINGGAL PERGI. Sudah, selesai. Atau pasang tulisan SAYA TIDAK KENAL DIA LHO, di jidat anda yang mengarah ke teman alay ini. Itu jauh lebih mudah. Pokoknya kita nggak ikut malu aja. Karena rata-rata alay tingkah laku ini memang luar biasa menarik perhatian sekitarnya.

Tapi… yang paling repot dan memang merepotkan adalah kalau bertemu alay dalam versi tulisan. PuwCh!n9 G4k s!Ch b0Wk… Pusing kan? Ini bukan hanya dalam bentuk SMS lho. Ini dalam tulisan sehari-hari baik di blog, comment, fb, maupun surat juga begitu. Fiuh… Anda tahu bahwa waktu yang saya butuhkan untuk menulis sepenggal kalimat ala alay ini adalah 2-3 kali lipat dibanding waktu yang saya butuhkan untuk menulis biasa saja. Jadi, dimana letak k3wRenNyahH??

Saya jadi berpikir bahwa ini masalah generasi saja. Saya ingat jaman SMP dulu, saya juga memiliki sandi-sandi untuk membuat orang tua dan guru kami tidak berhasil melacak arti dari surat-surat cinta kami. Kami membuat sebuah kesepakatan yang tidak tertulis. Tapi akhirnya saya rumuskan sendiri. Misalnya gini nih:

  • a - 2
  • b - 6
  • c - (
  • d - &
  • e - 3
  • f - #
  • g - 9
  • h - 4
  • i - !
  • j - )
  • dst

Jadi, saya kalau menulis surat cinta gini nih: 42770 (!11 2?2 x262* x2{=

Itu akan dibaca: Hallo cin apa kabar kamu. Males kan? Tapi dulu saya menulisnya dengan mata tertutup lho. Saking udah hafal luar kepala. Dan apakah saya merasa keren seperti para 4LaY merasa keren sekarang ini? Well, saya merasa aman saja. Setidaknya saya bisa berkelit bahwa itu adalah sekumpulan rumus untuk sebuah tujuan penulisan fiksi, kalau saya ketahuan menyimpan surat itu oleh guru atau orang tua. Saya tidak merasa keren karena kadang tulisan sandi cinta itu juga merepotkan. Kadang pacar saya nggak tahu apa yang saya maksud, kadang saya sendiri kalau disuruh membaca ulang, juga tidak paham.

Yang paling kesel kalau menghadapi 4LaY wanna be. Umurnya sudah nggak layak untuk lebay lagi, tapi dia masih maksa. Hhhh… PLZ dechh… udah ah, saya mau tidur aja sekarang. Sebelum saya juga menjadi generasi lebay yang lain. Yuwk…

Buat kami-kami para Forumers, alay-alay ini di awal sih tidak terlalu mengganggu, tapi lama kelamaan bikin saya seperti ingin bunuh diri. Mereka masuk juga ke forum-forum yang membutuhkan kernyitan di dahi saat saya mau posting, seperti forum IT atau forum politik, nah ketambahan postingan mereka yang “so alien” itu jadi makin serasa mau pecah kepala saya. Dan setelah berdiskusi dengan beberapa teman, ternyata alay-alay ini punya ciri-ciri secara fisik!!! Mengagumkan bukan?? Beberapa cirinya seperti ini :

* Kalo di mall selalu bawa headset buat dengerin lagu lewat handphone(suka pamer ga jelas & sok asik gitu deh)
* Pake celana panjang yang ketat dan dikeliatin boxer kumuhnya.
* Biasanya yang dipasang di avatar, FB atau FS fotonya ga nahan smua! (dengan gaya di imut imutin,dideketin lampu biar ‘terang bgt’)
* Sok anak emo sejati hehehe.
* Ganti-ganti status di FB hampir setiap menit, dan dengan kata-kata yang sangat susaaaah dibaca makhluk normal, contoh “K4Ng3nZ dWEcChh”, “akko onlenndh dcnniih”, “cEnDiry4n dI HummsZZ”. Luar biasa bukan??
alay
O, ya saya rangkumkan kata-kata yang sering dipakai alay, siapa tahu berguna :

* kamu: kamuh,kammo,kamoh,kamuwh,kamyu,qamu,etc
* aku : akyu,aq,akko,akkoh,aquwh,etc
* maaf: mu’uph,muphs,maav,etc
* sorry: cowyie,cory,tory(?),etc
* add : ett,etths,aad,edd,etc
* makan: mums,mu’umhs,etc
* lucu : lutchuw,uchul,luthu,etc

Aahhh masih banyak sebenernya, tapi saya sudah tidak kuat. Cari aja di Alaytextgenerator kata-kata lainnya. Saya mau nangis dulu…..

0 komentar:

Posting Komentar